Wednesday 22 October 2014

Lima Penyakit Ini Lebih Mengerikan dari Ebola!

Orang Amerika saat ini terfokus pada ancaman virus Ebola, namun seorang ahli penyakit menular memperingatkan bahwa penyakit serius lainnya juga memiliki potensi untuk menyebar di Amerika, seperti yang dilansir Newsmaxhealth
“Ada penyakit yang serupa seperti Ebola yang berasal dari satwa liar dan menular ke manusia,” kata David Sanders, salah satu ahli Ebola.
Beberapa diantaranya baru bermunculan, sementara yang lain sudah dikenal selama bertahun-tahun tapi menimbulkan risiko baru karena perubahan lingkungan atau peningkatan perjalanan lintas batas.

“Penyakin mugkin berasal dari Afrika, namun karena perjalanan modern yang mengglobal, penyakit-penyakit itu mungkin sudah tidak lagi di Afrika,” kata Sanders.
Salah satu perubahan lingkungan yang mendukung penyebaran beberapa penyakit-penyakit ini adalah kenaikan populasi nyamuk karena pemanasan global. “Saya tidak suka orang-orang panik, sementara selain Ebola, ada penyakit-penyakit yang harus kita sadari,” tambah Sanders.
Berikut adalah lima penyakit yang berpotensi menyebar dan layak mendapat perhatian.

Demam Berdarah Dengue (DBD) Sudah mencapai 400 juta orang di seluruh dunia yang terkena demam berdarah setiap tahunnya. Ini adalah penyakit viru dari nyamuk yang mematikan dan melemahkan. Beberapa kasus berkembang menjadi demam berdarah dengue yang menyebabkan pendarahan hingga kematian.

Chikungunya Dijuluki sebagai penyakit “patah tulang” karena penyakit ini menyebabkan nyeri sendi yang sangat menyiksa. Chikungunya mirip dengan demam berdarah karena disebabkan oleh nyamuk. Meskipun jarang berakibat fatal, proses penyembuhan penyakit ini memakan waktu berbulan-bulan.

Hantavirus Penyakit ini ditularkan melalui kontak dengan hewan pengerat yang terinfeksi atau melalui kotorannya. Penyebarannya dapat melalui udara saat manusia menghirup virus dalam bentuk partikel ultramikroskopik. Virus ini memiliki tingkat kematian 36%, dan yang lebih mengerikan, ada laporan bahwa virus ini dapat menular antar manusia.

Demam Rift Valley Meskipun penyakit ini tergolong ringan, ada beberapa yang memiliki tingkat kematian hingga 50%. Manusia dapat tertular virus ini melalui udara yang terinfeksi hewan ternak seperti sapi, domba, dan kambing yang mendapat penyakit dari nyamuk. Ada vaksin ntuk manusia, namun tidak tersedia secara luas, dan jika sudah terkena infeksi, tidak ada pengobatan yang dapat dilakukan.

Demam Berdarah Krimea-Kongo Krimea-Kongo adalah penyakit mematikan yang membunuh dengan cara yang sama seperti Ebola, yaitu melalui pendarahan besar-besaran dan tiba-tiba. Kutu menyebarkan demam Kongo, dan tingkat kematian mencapai 40%. Sama seperti Ebola, demam Kongo juga dapat ditularkan melalui kontak dengan cairan tubuh dari seseorang yang sakit.

Friday 1 November 2013

8 Gejala Aneh Kehamilan yang Jarang Diketahui Orang

Anda pasti pernah mengalami gejala morning sickness (mual-mual pagi hari saat hamil), ngidam, dan merasa sangat lelah, tapi apakah Anda mengetahui ada banyak sekali tantangan yang akan dialami tubuh Anda saat hamil?

Untuk menghindari kepanikan karena kondisi unik tubuh Anda, kami telah menyusun daftar efek samping kehamilan yang paling umum dan yang tidak terlalu umum yang bisa Anda alami beberapa bulan mendatang.

1 . Postur canggung
Berjalan dengan perut membucit bukan hanya berpengaruh pada cara berjalan Anda tapi juga menggeser pusat gravitasi Anda. Selain itu, persendian Anda melemah karena hormon kehamilan, progesteron, sehingga Anda akan merasa jari Anda seperti jempol semua. Anda tidak bisa mencegah hal ini terjadi tapi Anda bisa berhati-hati. Hindari tangga yang terlalu curam, permukaan yang licin, dan membawa beban berat!

2. Kulit semakin gelap dan berbintik
Pigmentasi kulit (kloasma) merupakan efek samping kehamilan yang sangat umum jadi jika Anda menemukan kulit yang semakin gelap di sekitar hidung Anda, bibir atas, tulang pipi, atau dahi. Anda mungkin menemukan beberapa bagian yang berbintik-bintik, dan puting Anda juga menjadi semakin gelap saat hamil. Hal ini dipicu oleh perubahan hormon yang menimbulkan peningkatan produksi melamin. Mengenakan krim matahari akan membantu meminimalkan pigmentasi tapi sebagian besar bintik biasanya akan memudar beberapa bulan setelah melahirkan.

3. Garis coklat pada perut
Anda mungkin gelisah melihat sebuah garis coklat melintang dari pubis menuju bagian perut Anda. Jangan khawatir, hal ini normal dan sangat wajar. Semua orang memiliki garis coklat yang melintang turun dari arah perut, yang disebut linea alba, tapi karena warnanya sama dengan kulit, Anda mungkin tidak menyadarinya. Dengan cara sama yang meningkatkan produksi melanin dan menyebabkan pigmentasi bintik, lapisan ini juga bisa semakin gelap warnanya saat masa kehamilan. Namun jangan khawatir, warna lapisan ini pada akhirnya akan memudar dan kembali normal.

4. Napas semakin pendek
Tiga dari empat wanita hamil mengalami kesulitan dalam bernapas pada beberapa momen saat hamil – terutama wanita yang hamil bayi kembar atau yang mengalami banyak peningkatan berat badan. Untuk mengatasi meningkatnya kebutuhan oksigen dalam tubuh Anda, progesteron dilepas, yang menstimulasi pusat pernapasan di bagian otak Anda. Meskipun efeknya terasa seolah-olah tubuh Anda tidak mengatasi itu, justru yang sedang terjadi adalah sebaliknya.

5. Pembuluh darah melebar
Tubuh Anda bisa membawa 50 persen darah lebih banyak saat hamil untuk mengirim nutrisi ke plasenta, sehingga meningkatkan tekanan pada sistem peredaran darah Anda. Akibat dari pembuluh yang melebar ini, Anda akan merasakan sakit dan nyeri serta kaki Anda juga akan terasa berat dan pegal. Beberapa wanita bahkan juga mengalami rasa itu pada vulva dan labia di dalam vagina. Tapi kabar baiknya adalah pembuluh akan kembali normal dalam beberapa bulan setelah bayi lahir.

Usahakan untuk tidak berdiri dan duduk dalam waktu yang lama, jangan silangkan kaki Anda ketika sedang duduk di sebuah kursi dan jika memungkinkan, kenakan celana ketat khusus untuk hamil. Disarankan juga untuk tidur menyamping menghadap kanan karena hal ini akan mengurangi tekanan pada inferior vena cava (arteri utama yang memompakan darah ke jantung). Jika pembuluh darah mengeras dan berwarna merah, hubungi dokter Anda karena hal ini bisa saja sebuah tanda dari pembekuan darah (thrombophlebitis).

6. Berliur
Jangan kaget jika Anda terbangun dengan bantal yang penuh liur di pagi hari, karena hormon kehamilan yang mengganggu itu juga bisa menyebabkan produksi liur berlebih. Tidak diketahui secara pasti mengapa hal ini terjadi, meski bukti yang ada menyiratkan bahwa fenomena ini bisa jadi berhubungan dengan rasa mulas dan juga morning sickness, dan kita akan lebih sedikit menelan makanan ketika merasa mual.

7. Nyeri pangkal paha
ini adalah pertanda baik bahwa tubuh Anda melakukan segalanya untuk mempersiapkan kelahiran bayi Anda. Namun hal tersebut akan sedikit menyakitkan. Rasa nyeri ini dikenal juga sebagai nyeri ligamen bundar. Sebagai tambahan dari efek nyeri pada bagian ini, beberapa wanita juga mengalami sakit ligamen perut dan otot karena uterus mulai berebut ruang dengan organ-organ yang penting. Berbagai nyeri pada bagian perut cukup  membuat Anda jengkel, tapi jangan khawatir karena ini sangatlah normal. Jika rasa sakit ini semakin parah atau berlanjut, hubungi dokter Anda.

8. Kulit terasa gatal
Kulit yang terasa gatal adalah kejadian yang sering terjadi saat masa kehamilan - biasanya di sekitar perut dan payudara karena kulit Anda merenggang. Meningkatan estrogen juga bisa menyebabkan kaki dan telapak tangan menjadi gatal, dan jika Anda menderita eksim, hal ini seringkali memburuk saat kehamilan.

Satu dari 100 wanita hamil juga mengalami polymorphic eruption of pregnancy (PEP). Ya, mungkin terdengar mengerikan, tapi jangan panik, ini adalah kondisi yang tidak berbahaya. Berbentuk seperti ruam kemerahan yang sangat gatal, gejala ini biasanya muncul di daerah perut, namun bisa menyebar ke payudara, paha hingga bokong.

Mengenakan pakaian katun yang longgar dan mandi dengan air hangat bisa membantu, namun biasanya hilang dengan sendirinya. Pada kasus yang lebih ekstrem, dokter bisa memberikan resep krim steroid.(nh/da/ml)

Monday 21 October 2013

10 Tips Cara Mengatasi Ngantuk


Tips Cara Mengatasi Ngantuk

Tips Cara Mengatasi Ngantuk - Tips Cara Mengatasi Ngantuk. Aktivitas sehari-hari anda dipenuhi aktivitas yang seakan tidak ada kata henti ? tiap-tiap malam anda tidur amat larut buat kembali terbangun di pagi yang amat muda ? cara yang anda kerjakan buat terus terbangun yaitu dengan menenggak minuman energi atau kopi ? wah, baiknya pertimbangkan lagi rutinitas ini. Embusan energi dari kafein benar-benar dapat melindungi anda terjaga kian lebih 8 jam, kafein juga dapat kurangi waktu tidur anda, merubah tahapan normal tidur, dan turunkan mutu tidur anda.


Agar anda dapat lebih segar beraktivitas tanpa harus ketergantungan dengan kopi atau zat lain, coba kerjakan tips-tips di bawah ini :

1. Beranjak dari tempat duduk dan bergeraklah
Didalam sebuah studinya, robert thayer, phd, profesor dari california state university, long beach, melacak tahu perbandingan pada khasiat sebatang permen atau berjalan kaki sepanjang 10 menit buat membuat seseorang lebih jadi terjaga. walau batang permen dapat berikan dorongan daya yang cepat, para partisipan justru jadi lebih capek dan berkurang energinya sejam sesudah itu. berjalan kaki sepanjang 10 menit menambah energi sepanjang 2 jam. pasalnya, berjalan kaki memompa darah ke pembuluh darah, otak, dan otot.

2. Tidur siang
Ada dua hal mengenai tidur siang yang perlu diingat: jangan lakukan lebih dari sekali dalam sehari dan jangan melakukannya terlalu dekat dengan waktu tidur malam. "Tidur siang sebaiknya dilakukan antara 5-45 menit," ujar Barry Krakow, MD, penulis Sound Sleep, Sound Mind: 7 Keys to Sleeping Through the Night. Akan lebih baik jika Anda tidur siang 6-7 jam sebelum waktu tidur malam Anda. Jika Anda memang harus tidur siang mendekati waktu tidur malam Anda, lakukanlah dengan durasi sejenak. Jika Anda merasa perlu tidur siang di kantor, lakukanlah di waktu istirahat, dan gunakan alarm untuk membangunkan Anda jika diperlukan, pastikan waktu tidur siang Anda tidak mengganggu waktu kerja. Jika Anda tak bisa mengambil waktu untuk tidur siang, duduk dengan mata tertutup selama 10 menit saja sudah cukup.

3. Istirahat mata untuk mencegah kelelahan
Menatap satu titik yang sama bisa menyebabkan mata tegang dan memperparah rasa kantuk dan kelelahan. Alihkan pandangan Anda dari monitor selama beberapa menit secara periodik untuk merilekskan otot mata Anda.

4. Camilan sehat untuk menambah tenaga
Camilan manis bisa memberikan dorongan tenaga yang kemudian diikuti dengan rasa lelah ketika kadar gula pada darah sedang rendah yang memproduksi rasa letih. Camilan sehat, seperti selai kacang pada kracker gandum atau batang seledri, yoghurt dengan kacang atau buah segar, dan wortel kecil dengan krim keju rendah lemak.

5. Berbincanglah
Jika Anda merasa mulai didera kantuk, cobalah untuk memulai perbincangan untuk mengaktifkan otak Anda. Cobalah untuk bercengkerama mengenai hal-hal yang sesuai minat Anda, atau hal-hal yang menjadi kontroversi belakangan ini.

6. Tambahkan pencahayaan
Pencahayaan yang redup akan makin memperparah rasa kantuk. Studi menunjukkan bahwa eksposur terhadap cahaya terang bisa mengurangi rasa kantuk. Cobalah untuk menambah tingkat pencahayaan di kantor Anda.

7. Mengambil napas dalam-dalam
Menarik napas dalam-dalam akan meningkatkan level oksigen dalam darah. Hal ini akan memperlambat detak jantung, menurunkan tekanan darah, dan memperlancar sirkulasi, membantu performa dan energi mental. Tarik dan embuskan napas secara teratur selama beberapa menit.

8. Tukar pekerjaan untuk menstimulasi pikiran
Dalam sebuah penelitian yang dilakukan di Finlandia pada tahun 2004, para peneliti menemukan bahwa responden yang bekerja 12 jam di malam hari mengerjakan tugas yang monoton, sama berbahayanya dengan kekurangan kewaspadaan. Cobalah untuk mengganti tugas sesekali untuk menstimulasi kinerja otak Anda.

9. Minum banyak air
Dehidrasi bisa menyebabkan kelelahan. Pastikan Anda mendapatkan cukup cairan dan mengonsumsi cukup makanan yang mengandung banyak air, seperti buah-buahan dan sayur.

10. Sinar matahari
Ritme sirkadian kita meregulasi siklus tidur kita, yang terpengaruh oleh cahaya di siang hari. cobalah buat menghabiskan waktu sekurang-kurangnya 30 menit didalam 1 hari di luar ruangan yang cerah. para pakar tidur jadi menganjurkan buat menghabiskan waktu 1 jam di bawah cahaya matahari /hari bila anda adalah penderita insomnia.

Friday 18 October 2013

10 Masalah yang dimiliki wanita berpayudara besar

Di masa modern ini tampaknya tak sedikit wanita yang berlomba-lomba memperbesar payudara mereka. Bahkan beberapa yang sudah memiliki ukuran payudara sedang pun seolah tak puas dan ingin membuat payudara mereka terlihat lebih besar.
Payudara besar memang bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi wanita, terutama jika mereka ingin menarik perhatian pria. Namun satu hal yang tak diperhatikan oleh banyak wanita yang ingin memperbesar payudara, adalah bahwa payudara besar juga bisa memberikan masalah tersendiri.
Seperti dilansir oleh Huffington Post (15/10) yang memuat salah satu kisah wanita berpayudara besar. Memiliki payudara besar bisa membuat wanita merasa tak nyaman, karena seolah mereka harus 'membawa' hal yang cukup besar di bagian depan tubuh mereka. Ini bisa membuat mereka tak nyaman, terutama ketika tidur atau melakukan aktivitas yang terlalu aktif, seperti berlari atau melompat.
Banyak remaja perempuan yang memiliki payudara besar secara alami seringkali terlihat lebih tua dari usianya. Yang lebih parah, banyak orang serta merta memberikan penilaian negatif hanya karena seseorang berpayudara besar. Beberapa jenis stereotip yang diberikan pada orang berpayudara besar antara lain mereka pasti genit, bersikap gampangan, dan kurang pintar. Padahal, ukuran payudara sama sekali tak berhubungan dengan hal-hal tersebut.
Yang lebih tak menyenangkan bagi wanita berpayudara besar adalah mereka seolah tak boleh mengeluh ketika menghadapi masalah dengan ukuran payudara mereka. Terkadang orang akan mengatakan: "Kau harusnya bersyukur punya ukuran payudara besar, aku bahkan ingin memiliki ukuran payudara sepertimu."
Selain hal-hal di atas, berikut adalah 10 masalah lain yang bisa dialami oleh wanita berpayudara besar.
1. Sering berkeringat di bagian bawah payudara.
2. Sulit menemukan bra yang tepat karena ukuran cup yang terlalu besar. Terkadang ukuran cup tak ada yang muat, sehingga payudara tak sepenuhnya tertutupi. Seringkali juga harus menghabiskan uang tambahan untuk membuat bra dengan ukuran yang pas.
3. Kesulitan mencari pakaian yang pas dengan bagian atas tubuh dan bagian bawah. Pakaian yang terlalu ketat seringkali membuat payudara mereka terlalu menonjol. Pada akhirnya, mereka sendiri yang disalahkan karena seolah sengaja berpakain demikian untuk menggoda kaum adam.
4. Seringkali tak yakin ketika ada pria yang mendekat. Apakah mereka tertarik dengan kecantikan, kepribadian, kepintaran, atau hanya karena payudara yang besar?
5. Merasa aneh ketika harus memegang payudara saat berlari atau melompat.
6. Payudara yang terlalu besar bisa menyebabkan postur tubuh buruk, karena tubuh akan lebih condong ke depan.
7. Payudara besar berpotensi lebih cepat kendur dibandingkan dengan payudara ukuran sedang atau kecil.
8. Harus mengeluarkan uang ekstra jika berpikiran untuk melakukan operasi pengecilan payudara.
9. Tak bisa berpakaian sedikit terbuka tanpa terlihat sangat seksi, akibat payudara yang terlalu menonjol. Banyak yang menganggap mereka mirip bintang film porno hanya karena memakai pakaian sedikit seksi.
10. Merasa tak nyaman ketika payudara adalah hal pertama yang dilihat oleh setiap orang yang bertemu dengan mereka. Hal ini sangat mungkin terjadi ketika seseorang memiliki ukuran payudara yang cukup besar, seperti cup D ke atas.
Itulah beberapa masalah yang bisa dialami oleh wanita berpayudara besar. Wanita berpayudara besar pun seringkali merasa tak aman karena pandangan orang di sekitar mereka. Jika kalian termasuk wanita yang ingin memperbesar payudara, sebaiknya pikirkan lagi. Selain itu, ada baiknya untuk menghilangkan segala prasangka dan anggapan negatif pada wanita berpayudara besar.

Thursday 10 October 2013

8 Tips untuk Hidup Sehat

Oleh: dr. Dewi Ema Anindia
KLIKDOKTER.COM - Makan sehat dan diet yang seimbang merupakan proses dalam menjaga kesehatan. Tidak perlu rumit, ikuti saja 8 tips dibawah ini :
  1. Pati (karbohidrat) sebagai makanan dasar
    Makanan jenis karbohidratharus mendasari 1/3 dari jenis makanan yang anda konsumsi. Makanan seperti kentang, sereal, pasta, nasi dan roti. Pilihlah jenis roti gandum, atau bila mengkonsumi kentang, kulit juga dikonsumsi. Makanan golongan ini mengandung serat yang dapat membuat anda kenyang dalam waktu yang lama. Cobalah agar setiap waktu makan anda paling tidak ada 1 jenis karbohidrat.
  1. Perbanyak sayur dan buah
    Direkomendasikan agar mengkonsumsi paling tidak 5 porsi buah atau sayur dengan jenis yang berbeda setiap harinya.
  1. Perbanyak ikan
    Ikan merupakan sumber protein dan juga mengandung banyak vitamin dan mineral. Cobalah untuk mengkonsumsi paling tidak 2 porsi dalam seminggu.
  1. Kurangi lemak yang bersaturasi dan gulaLemak yang bersaturasi seperti keju, kue, biskuit, sosis, mentega dan lainnya meningkatkan risiko terjadinya penyumbatandi jantung. Perbanyak makanan yang mengandung lemaktidak bersaturasi seperti alpukat, minyak ikan, dan minyak nabati. Saat ingin mengkonsumsi daging, pilihlah daging dengan potongan ramping dan hindari daging dengan lemak yang terlihat. Hindari juga minuman dan makanan yang mengandung banyak gula.
  1. Kurangi garamWalaupun anda tidak menambahkan garam dalam makanan, hampir sebagian besar makanan yang kita beli sudah mengandung garam seperti sereal, sup, roti, dan saus. Terlalu banyak mengkonsumsi garam dapat meningkatkan risiko darah tinggi.
  1. Coblah untuk aktif dengan berat badan idealKelebihan berat badan dapat memicu beberapa kondisi seperti, diabetesmellitus tipe 2, beberapa jenis kanker, penyakit jantung dan stroke. Bila anda ingin mengurangi berat badan tidak cukup dengan dietnamun juga harus diimbangi dengan aktivitas fisik. Aktivitas fisik disini belum tentu harus dengan berolahraga, contohnya adalah jalan keluar rumah, atau bila anda kerja di kantoran, parkir sedikit jauh agar dapat jalan.
  1. Pilihlah minuman andaManusia membutuhkan sebayak 1,2 liter cairan setiap harinya diluar dari cairan yang kita dapatkan dari makanan. Minuman yang sehat untuk anda konsumsi adalah air, susu dan jus buah. Diluar minuman itu cobalah untuk hindari, termasuk minuman kaleng yang mengandung terlalu banyak gula tambahan.
  1. Jangan lupa untuk sarapanBanyak yang mengira bahwa dengan melupakan sarapandapat membantu menurunkan berat badan, namun hal ini justru salah, sarapan ternyata membantu kita mengontrol berat badan. Sarapan yang sehat dapat memberikan vitamin dan mineral penting untuk kelangsungan hari kita.
Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai topik ini, silakan ajukan pertanyaan Anda di fitur Tanya Dokter Klikdokter.com 

Bahan-bahan Makanan yang Tak Boleh Dicampur

Berhati-hatilah saat mencampur dua jenis makanan berbeda. Sebab, percampuran dua jenis makanan yang kurang tepat dapat mengakibatkan reaksi buruk pada tubuh kita. Demikian disampaikan Li Hongyan, ahli gizi senior dari Shanghai Tongmai Food Co.Ltd.

Selain dapat mengganggu penyerapan zat-zat penting dalam makanan, lanjut Li Hongyan seperti termuat dalam portal resmi pemerintah Cina (china.org.cn), percampuran makanan yang kurang tepat dapat menimbulkan diare.  Jadi, apa yang harus kita hindari dalam mencampur makanan?

Ahli gizi Binar Panunggal, S.Gz, MPH yang dimintai konfirmasi mengungkapkan, pada umumnya tidak ada masalah mencampur bahan makanan satu dengan lainnya. Namun diakui, ada bahan makanan tertentu yang memang tidak direkomendasikan digabung (atau dikonsumsi berdekatan) dengan bahan makanan lainnya, yaitu:

- Jangan mencampur susu atau makanan sumber kalsium lainnya dengan sayur bayam.
“Zat yang terdapat dalam bayam, yaitu asam oksalat, dapat menghambat penyerapan kalsium,” ujar Binar yang aktif di organisasi Ikatan Sarjana Gizi Indonesia (ISAGI).

- Jangan minum teh setelah mengonsumsi sayur bayam.
“Makan bayam lalu minum teh memang tidak dianjurkan. Sebab, di dalam teh terdapat zat yang menghambat penyerapan zat besi,” jelasnya.

-Jangan minum kopi usai makan sayur. Sebab penyerapan zat besi juga akan terhambat akibat kopi.

Bagaimana dengan adanya asumsi bahwa bayam dan tahu tidak boleh dicampur? Binar memastikan tidak ada masalah dengan pencampuran dua makanan itu.

“Tahu dan bayam, berarti masing-masing mengandung protein dan zat besi. Protein dan asam besi tidak saling menghambat absorbsi (penyerapan). Hanya saja, bayam mengandung asam oksalat yang dapat menghambat penyerapan kalsium,” jelasnya.

Lebih lanjut Binar memaparkan, dalam mengolah makanan, yang penting diperhatikan justru bagaimana perlakuan terhadap bahan makanan sebelum memasaknya. Selain itu, perhatikan keamanan saat melakukan proses pengolahan makanan.

Perihal perlakuan terhadap makanan, ia mencontohkan,”Apakah bahan makanan tadi dicuci sebelum dimasak atau tidak?”

Makanan yang aman untuk tubuh kita sebaiknya dimasak sebelum dikonsumsi. Namun, bila proses pengolahannya tidak benar, zat gizi tidak dapat terserap secara sempurna.

“Sebagai contoh, kalau kita bikin sop dan wortelnya masih keras, begitu masuk ke dalam tubuh, vitamin A yang terdapat dalam wortel tidak bisa terserap secara maksimal,” tandasnya.

Sebaliknya, bila proses memasaknya terlalu lama, beberapa zat penting seperti vitamin A dan C akan rusak.  Inilah yang dimaksud dengan perlakukan terhadap bahan makanan serta cara memprosesnya.

Thursday 26 September 2013

Selalu Berkeringat Saat Tidur Malam? Kenali Penyebabnya!

Saat udara sedang panas, berkeringat saat tidur mungkin adalah hal yang biasa terjadi. Tetapi bila terus-menerus mengalami keringat berlebihan saat tidur tidak dalam cuaca panas bisa disebabkan oleh banyak hal. Hati-hati kondisi ini bisa jadi tanda penyakit.
Yuk, kenali penyebab mengapa tubuh mengeluarkan keringat berlebih saat malam hari seperti dikutip dari Mag For Women :
Efek samping dari mengkonsumsi obat-obatan
Beberapa jenis obat-obatan tertentu memiliki efek samping yang berbeda-beda, salah satu efek samping mengkonsumsi obat-obatan adalah keringat berlebih di malam hari. Jenis obat-obatan seperti pil penenang, obat demam, dan juga obat diabetes bisa menyebabkan keringat berlebih pada malam hari. Sebaiknya konsultasikan pada dokter sebelum mengkonsumsi obat-obatan untuk meminimalisir efeknya.
Kadar gula darah yang rendah
Mendapati baju dan selimut basah oleh keringat saat bangun pagi dan kepala terasa berat bisa jadi pertanda kamu mengalami kadar gula darah yang rendah. Pada saat tidur kadar gula darah dalam tubuh akan turun. Saat cadangan gula dalam rendah tidak ada hal tersebut membuat tubuh mengeluarkan keringat berlebihan.
Gejala penyakit kanker
Walaupun tidak selalu pasti, tapi berkeringat di malam hari adalah salah satu tanda gejala awal penyakit kanker. Salah satu jenis penyakit kanker limfoma atau kanker darah menyebabkan keringat berlebih di malam hari saat tidur. Sebaiknya segera periksa kedokter bila mendapati tubuh selalu mengeluarkan keringat berlebih di malam hari walaupun cuaca dingin.
Kelebihan hormon tiroid
Wah, ternyata kelebihan hormon tiroid bisa jadi salah satu penyebab tubuh berkeringat saat tidur kondisi ini dikenal sebagai hyperthyroidism. Hyperthyroidism bisa memicu kelenjar keringat untuk memproduksi keringat berlebih. Akibatnya tubuh akan mengeleluarkan keringat berlebih saat malam hari.
Nah, Dreamers bila berkeringat di malam hari masih dalam kategori kewajaran mungkin hal ini disebabkan oleh cuaca yang memang sedang panas. Sehingga tubuh berkeringat untuk mendinginkan suhu tubuh. Tapi, bila terus menerus mendapat tubuh berkeringat secara belerbihan di malam hari, segera kenali penyebabnya dan konsultasikan pada dokter ahlinya. (mya)